Sejarah Sekolah


SEJARAH SEKOLAH

  1. Sejarah SMK Batik Sakti 1 Kebumen

Sejarah berdirinya SMK Batik Sakti 1 Kebumen mengalami beberapa tahapan,Sejarah singkat berdirinya sebagai berikut:

SMK Batik Sakti 1 Kebumen merupakan lembaga pendidikan yang sudah cukup lama berkecimpung dalam mengembangkan jati dirinya sebagai lembaga pendidikan yang berkualitas. Kondisi ini dapat terlihat perkembanga sekolah sesuai dengan :

    1. Dasar Akta Notaris No. 23 tanggal 17 Oktober 1973 berdirinya Yayasan Pendidikan Suryani Jaya ( YPSJ ). Yang bergerak dalam bidan gpendidikan SMEA Batik Sakti.
    2. Nama Pendirinya :
      1.  Ketua I                     :   H. Machasin
      2. Ketua II                     :   H. Munir
      3. Sekretaris I               :   H. Mustaqiem
      4. Sekretaris II              :   H. Nur Zubaidi
      5. Bendahara I              :   H.M. Syamsudi
      6. Bendahara II             :   Kyai Komari
      7. Pembatu Umum I       :   H. Chamami Hadiwinoto
      8. Pembantu Umum II    :   H. M. Sidiq
      9. Pembantu Umum III   :   H. M. S. Adnan
  1. Tujuan pendirian
    1. Meningkatkan pendidikan umum dan kejuruan
    2. Mengusahakan terbentukkanyapribadi warga Negara Indonesia yang berbudi luhur da berakhlaq mulia dengan falsafah pancasila
    3. Memajukan gerakan pramuka

Setelah semua yang berkaitan dengan berdirinya Yayasan Pendidikan Suryani Jaya ( YPSJ ) dipandang cukup, mka pada tanggal 1 Januari 1974, berdirilah seolah dengan nama SMEA Batik Sakti Kebumen, dengan status terdaftar serta memiliki satu kelas dengan jurusan Tata Niaga ( TN ).

Pada tanggal 17 Juni 1982, terjadi perubahan nama yayasan, yaitu Yayasan Pendidikan Suryani Jaya ( YPSJ ), menjadi Yayasan Pendidikan Batik Sakti ( YPBS ) dengan akta notaris No. 75 dengan letak sekolah di Jalan LetJend. Suprapto No. 75 Kebumen dengan luas tanah sebesar 1.9926 m2 dan bentuk bangunan yang bertingkat.

Sejak berdirinya SMEA Batik Sakti 1 kebumen telah mengalami perkembangan sampai sekarang. Sampai saat ini, SMK Batik Sakti 1 Kebumen telah mengalami beberapa pergantian Kepala Sekolah dengan urutan sebagai berikut :

  1. Tahun 1974 – 1976              :   Bapak H. Machasin Abdul Mu’thi, BA
  2. Tahun 1977 – 1979              :   Bapak R. Saryo Broto Surno
  3. Tahun 1980 – 1990              :   Bapak H. Mutholib Nasir, BA
  4. Tahun 1990 – 1993              :   Bapak Drs. H. Sungaib
  5. Tahun 1993 – 1999              :   Bapak Drs. H. Mochammad Dasyat
  6. Tahun 1999 – 2002              :   Bapak Muslich, BA
  7. Tahun 2002 – 2010              :   Bapak H. Mochammad Rhosidi
  8. Tahun 2010 – 2018              :   Bapak Sugeng Sucipto
  9. Tahun 2019 – sekarang       :   Bapak Drs. H.Mochammad Rhosidi    

Identitas Sekolah

SMK Batik Sakti 1 Kebumen

NSS

3420305120003

Status

Terakreditasi A

Alamat Sekolah

Jl. LetJend Suprapto No. 75 Kebumen

Email

Smkbatiksakti01kebumen@gmail.com

Bidang Keahlian

Bisnis dan Manajemen

Program Keahlian

Akuntansi Keuangan Lembaga ( AKL )

 

Otomatisasi dan Tata Kelola Kantor ( OTKP )

 

Bisnis Daring dan Pemasaran ( BDP )

Kepala Sekolah

Drs. H. Mochammad Rhosidi

Nama Ketua Lembaga

Khusnul Anam, M.Si

Nama Ketua Komite Sekolah

Slamet Riyadi